5 Perangkat Teknologi di Sword Art Online

Beragam perangkat teknologi masa depan dalam Sword Art Online.
3 min read
asuna kirito nervegear sword art online

Memang sudah beredar perangkat Realitas Virtual, tapi terlepas dari grafik yang indah dan memukau, kita masih tahu bahwa dunia itu terasa tak nyata, pengontrol membatasi gerakan fisik kita; kita masih merasakan sofa yang kita duduki.

Yang kita idamkan adalah seperti dalam Sword Art Online. Menyelam sepenuhnya dalam Realitas Virtual seperti dalam lucid dream: kita tahu siapa diri kita, kita tetap benar-benar sadar. Ini terdengar seperti petualangan yang fantastis, tetapi apakah itu mungkin? Meski kemungkinannya lemah, para ilmuwan dan insinyur telah membuat langkah besar menuju pengalaman Realitas Virtual yang mendalam tersebut.

1. NerveGear


nervegear sword art online

Merupakan mesin FullDive generasi ke-2 yang dibuat oleh Argus. Ini adalah teknologi VR pertama yang diproduksi secara massal.

Berbentuk seperti helm, gawai ini sepenuhnya mengontrol kesadaran pemain dengan mengarahkan sinyal yang dikirim otak ke tubuh dan mengirimkan gelombangnya untuk merangsang panca indera. NerveGear memiliki sumber baterai sendiri, serta pemancar gelombang mikro elektromagnetik frekuensi tinggi.

Ketika Sword Art Online dirilis untuk konsol NerveGear ini, tentu saja jadi kegembiraan bagi semua gamer. Sialnya, permainan ini menjebak 10.000 pemain setelah peluncuran resmi Sword Art Online pada November 2022.

2. AmuSphere


amusphere sword art online

Mesin FullDive generasi kedua, yang dikembangkan bersama oleh RECT Progress Inc. Sistem ini telah dimodifikasi agar lebih aman daripada pendahulunya dengan mengubah pemancar gelombang mikro ke frekuensi rendah.

Desain AmuSphere menggabungkan berbagai sensor yang terus-menerus memonitor tekanan darah dan gelombang otak dan menambahkan fitur logout darurat jika status seseorang menjadi tak normal.

Selain itu, AmuSphere tidak sepenuhnya memblokir sinyal dari tubuh, seperti yang dilakukan NerveGear, sehingga pemain dapat merasakan suara dan sensasi dari luar, misalnya ketika ada yang mencoba membangunkan.

3. Medicuboid


medicuboid sword art online

Adalah mesin FullDive generasi ketiga yang dikembangkan untuk digunakan dalam bidang medis, alih-alih industri hiburan. Desain dasar mesin ini disediakan oleh Koujiro Rinko, berdasarkan mesin yang digunakan Kayaba untuk menyalin ingatan dan pikirannya ke dunia maya.

Berbeda dengan perangkat generasi kedua yang hanya terdiri dari helm yang terhubung ke otak pengguna, Medicuboid terintegrasi dengan tempat tidur, dari kepala ke badan bagian atas, bukan hanya helm. Medicuboid menghubungkan tidak hanya ke medula, tetapi ke sumsum tulang belakang juga.

Medicuboid memiliki kekuatan pemrosesan yang lebih besar, memungkinkan interaksi dengan bagian otak yang lebih dalam. Semua peningkatan ini memberi pengguna refleks dan waktu reaksi yang meningkat. Namun, mesin ini hanya dimaksudkan untuk digunakan untuk tujuan medis, dan khusus untuk pasien Terminal Care.

4. Augma


augma sword art online

Adalah perangkat multi-guna yang dikembangkan oleh Profesor Shigemura Tetsuhiro dan didistribusikan oleh perusahaan teknologi informasi dan komunikasi yang baru muncul bernama Kamura.

Tak seperti NerveGear dan AmuSphere, Augma mampu mengirimkan sinyal ke otak ketika pengguna terjaga, dan dengan demikian merupakan perangkat Augmented Reality ketimbang Virtual Reality.

Meski kemudian diketahui kalau Augma juga memiliki kemampuan membenamkan pengguna dalam FullDive karena perangkat ini didasarkan pada NerveGear, tapi fungsi ini dirahasiakan dari publik.

Lihat: Sword Art Online Movie: Ordinal Scale

5. Soul Translator


soul translator sword art online

Mesin FullDive generasi keempat, yang diciptakan oleh Higa Takeru di Rath. Tidak seperti pendahulunya, mesin ini tidak terhubung ke otak pengguna, tetapi Fluctlight, yaitu jiwa atau kesadaran.

Mesin itu dibuat untuk digunakan dalam Project Alicization untuk menciptakan kecerdasan buatan yang sangat adaptif dengan menyalin Fluctlight manusia. Mesin ini juga memiliki fungsi yang disebut Fluctlight Acceleration (FLA), yang memungkinkan mesin untuk mempercepat waktu pengindraan pengguna hingga 5.000 kali lipat dari aliran waktu di dunia nyata.

Lihat: Alice di Sword Art Online

Selain itu, dunia virtual yang dibuat oleh Soul Translator sangat mirip dengan kehidupan, karena mesin membuat dunia lewat ingatan, bukan poligon, yang berarti bahwa setiap objek di dunia virtual berada pada tingkat yang sama dengan hal yang nyata dalam kesadaran pengguna.
Pekerja teks komersial, juga mengulik desain visual dan videografi. Pop culture nerd dan otaku dengan kearifan lokal

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Berkomentarlah sebelum komentar dilarang. Jika kolom komentar enggak muncul, hapus cache browser atau gunakan versi web.